13 Feb 2010

BUKU PERTAMAKU DI GRAMEDIA




Ini adalah buku pertamaku yang di terbitkan Gramedia Pustaka Utama tahun 2008, Kebetulan kemarin beli kamera. Jadi tak Posting lagi, yang ini gambarnya lebih besar daripada postingan masa lampau. Ayo beli, jangan ketinggalan, cuma 35.000 aja. Temukan solusi kebingungan anda, jadi vegetarian atau non vegetarian ditinjau dari segi kesehatan Berisi definisi tentang vegetarian yang dipertentangkan dengan nonvegetarian.

Pada awal bahasan buku ini akan dibahas apa itu vegetarian, alasan menjadi vegetarian, dan jenis-jenis vegetarian. Lalu dibahas pula hubungan antara vegetarian, nonvegetarian, dan gaya hidup sehat. Akan diperbincangkan juga plus-minus menjadi vegetarian atau nonvegetarian dari segi kesehatan sebagaimana judul buku ini.

Ada pula subbab yang membahas keamanan pangan hewani; pangan hewani dalam hubungannya dengan penyakit kardiovaskuler, hipertensi, osteoporosis, ginjal, kanker, kencing manis, divertikulosis, konstipasi, obesitas, batu empedu. Turut serta ada tips cara aman mengonsumsi daging, telur, susu, dan ikan.

Pada bagian akhir buku ini ada diet untuk hidup sehat, ada pula diet untuk penderita penyakit tertentu.

Abstrak
Contains definitions of vegetarian compared to non-vegetarians. The early chapters discuss what is vegetarian, types of vegetarian and the relationship between being a vegetarian or non-vegetarian with healthy lifestyle. Other chapters discuss the benefit and drawbacks of either choice. There also sub chapters containing discussion about animal products: their relationship with cardiovascular problems, hypertension, osteoporosis, the kidneys, cancer, diabetes, diverticulosis, constipation obesity and gallstones; and advise on meat, eggs and dairy consumption. The last chapters contain various diets for certain illness.

Tidak ada komentar: